Kamis, 10 Januari 2013

Harga Pokok Produksi

Harga Pokok Produksi 


A.      Definisi Harga Pokok Produksi

Harga pokok produksi adalah penjumlahan seluruh pengorbanan sumber
ekonomi yang digunakan dalam pengolahan bahan baku menjadi produk jadi.

            Suatu perusahaan perlu menentukan harga pokok produksi yang dihasilkan, karena harga pokok itu merupakan salah satu factor yang ikut mempengaruhi harga jual dasar penentuan kebijakan-kebijakan yang berhubungan dengan pengolahan perusahaan.

            Harga pokok produksi juga digunakan untuk menentukan keuntungan yang diperoleh suatu perusahaan. Suatu harga dapat diketahui jumlahnya dari jumlah biaya produksi yang dikeluarkan oleh perusahaan untuk memproduksi suatu produk tersebut.

            Perhitungan harga pokok produksi dimulai dengan menjumlahkan biaya-biaya produksi yang terdiri dari biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsung, dan biaya overhead pabrik, sehingga diperoleh total biaya yang dibenbankan pada pekerjaan pada suatu periode.

            Untuk menghitung harga pokok produksi secara tepat dan teliti maka biaya yang harus dikeluarkan harus diklarifikasi menurut aliran-aliran biaya itu sendiri. Di dalam akuntansi yang konvensional komponen harga pokok produksi terdiri dari biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsung, dan biaya overhead pabrik.


B.      Komponen Biaya Harga Pokok Produksi

Komponen biaya produksi dimulai dengan menghubungan biaya ke tahap yang berbeda dalam operasi bisnis, total biaya produksi terdiri dari dua elemen yaitu, biaya manufaktur dan biaya komersial.
Biaya manufaktur biasa disebut juga biaya produksi atau biaya pabrik, biasanya didefinisikan sebaga jumlah dari tiga elemen biaya, yaitu biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsung, dan biaya overhead pabrik. Biaya bahan baku sering disebut juga sebagai biaya utama (prime cost) sedangkan biaya tenaga kerja dan biaya tenaga langsung dan biaya overhead pabrik sering disebut juga dengan biaya konversi.
Sedangkan biaya komersial adalah biaya yang timbul diluar dari kegiatan produksi seperti biaya pemasaran dan biaya administrasi dan umum.

v  Biaya Bahan Baku

Biaya ini timbul akibat adanya pemakaian bahan baku. Biaya bahan baku merupakan harga pokok bahan baku yang dipakai dalam produksi untuk membuat barang atau produk. Biaya bahan baku merupakan bagia dari harga pokok barang jadi yang akan dibuat.

v  Biaya Tenaga Kerja Langsung

Biaya ini timbul akibat adanya pemakaian tenaga kerja yang dipergunakan untuk mengolah bahan menjadi barang jadi. Biaya tenaga kerja langsung merupakan gaji dan upah yang diberikan kepada tenaga kereja yang terlibatlangsung dalam pengolahan barang.



v  Biaya Overhead Pabrik

Biaya ini timbul akibat adanya pemakaian fasilitas untuk mengolah barang berupa mesin, alat-alat, tempat kerja dan kemudahan lain. Dalam kenyataannya dan sesuai dengan label tersebut, kemudian biaya overhead pabrik adalah semua biaya bahan baku dan tenaga kerja tidak langsung.


Sumber :
Modul praktikum Laboratorium Akuntansi Lanjut A, Fakultas Ekonomi. Universitas Gunadarma



           

1 komentar: